Pengertian dan Fungsi Monitor
Pada sebuah komputer terdapat 3 macam perangkat keras yang menyusun komputer menjadi sebuah alat yang dapat digunakan untuk berbagai tujuan. Perangkat keras itu terdiri dari perangkat input, process dan output. Namun pada kesempatan kali ini kita membahas salah satu perangkat keras output pada komputer yaitu monitor. Untuk itu silahkan simak uraian berikut ini :
Pengertian Monitor
Monitor adalah perangkat keras komputer yang berfungsi untuk menampilkan hasil proses dari komputer dalam bentuk teks, gambar ataupun video secara visual. Dalam hal ini monitor berperan sebagai perangkat output penyusun sebuah komputer dan sebuah komputer takkan bisa digunakan jika monitornya tidak ada. Itulah alasan mengapa monitor sangat penting dalam sebuah komputer.
Fungsi Monitor
Monitor berfungsi untuk menampilkan semua data hasil proses baik itu teks, gambar, atau video yang berasal dari hasil proses. Semua monitor memiliki resolusi yang berbeda-beda dalam menampilkan gambar yang dihasilkan dari perangkat proses. Misalnya sebuah layar monitor 27 inci memiliki resolusi 1024x768.
Inci merupakan ukuran diagonal pada sebuah monitor, sedangkan resolusi merupakan lebar dan tinggi pixel yang akan menentukan kualitas gambar yang ditampilkan pada sebuah monitor.
Itulah penjelasan mengenai pengertian dan fungsi monitor, semoga bermanfaat!!!
Komentar
Posting Komentar